Home

Tuesday, August 13, 2019

Bupati Ogan Ilir Kukuhkan 80 Guru Tahfidz Kabupaten Ogan Ilir


INDRALAYA, - Bertempat di Pendopoan Rumah Dinas Bupati Kompleks Perkantoran Terpadu Tanjung Senai Selasa (13/8/19) siang Bupati Ogan Ilir HM. Ilyas Panji Alam kukuhan 80 Guru Tahfidz Kabupaten Ogan Ilir Tahun 2019 demi ciptakan generasi muda yang qur'ani.

Dalam sambutanya Bupati Ogan Ilir menyampaikan, "Kami menyambut baik dan memberikan apresiasi yang setinggi-tingginya atas dikukuhkannya guru tahfidz di Kabupaten Ogan Ilir", ujarnya.

Ilyas menambahkan, "Harapan saya agar guru tahfidz yang dikukuhkan hari ini dapat bekerja keras, bekerja cerdas, dan bekerja ikhlas dalam mengajarkan ilmu agama di Kabupaten Ogan Ilir karena pada dasarnya Ogan Ilir", tambahnya.

Kegiatan ini juga di hadiri oleh Sekda Ogan Ilir, Anggota DPRD Ogan Ilir, Wakapolres Ogan Ilir, Perwakilan Kepala OPD Ogan Ilir, Kepala Kakemenag Ogan Ilir, NU Ogan Ilir dan para Tokoh Agama di Kabupaten Ogan Ilir. (Foto : Dinas Kominfo Kab. Ogan Ilir) @oganilirterkini

No comments:

Post a Comment